Perakitan CPU





berikut adalah langkah-langkah merakit CPU :



1. Pemasangan power supply.

Pasangkan power supply pada casing menggunakan obeng dan baut. 


2. Memasang prosessor.


Dalam pemasangan prosessor kita harus memperhatikan tanda segitiga
emas yang terdapat dalam prosessor dan tanda segitiga yang ada di soket
prosessor. Cocokan posisi prosessor kemudian kunci prosessor dengan
tuasnya.



3. Pemasangan heatsink.


Letakan heatsink diatas prosessor. Perhatikan empat lubang yang berada
pada motherboard masing masing pada kaki tekan kebawah sampai bunyi
“click” maka pin akan terkunci pada motherboard.


Sambungkan kabel power connector dari heatsink pada motherboard




4. Pemasangan RAM.


Regangkan kunci slot RAM letakan RAM pada slot RAM.
Pastikan pin pin RAM sejajar dengan garis slot RAM. tekanlah RAM
dengan benar hingga berbunyi “click” dan berhati-hati agar tangan tidak
terluka.







5. Pemasangan motherboard pada casing.


Letakkan motherboard pada casing kemudian posisikan dengan benar
lubang baut motherboard dan lubang baut casing lalu kunci dengan baut
hingga Kencang.















6. Memasang hardisk.


Pasangkan hardisk pada casing dengan benar menggunakan baut dan
obeng. Sesuaikan lubang baut pada hardisk dengan lubang baut pada
motherboard hingga kencang.




7. Penyelesaian akhir.

Pasang penutup casing dengan cara menggeser, kemudian rekatkan
menggunakan baut dan obeng.
Perakitan CPU Perakitan CPU Reviewed by aulynmeisya on Oktober 20, 2022 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.